sukarditb.com

20/SASTRA/ticker-posts

Organisasi Daerah HMKM Gelar Diskusi Bersama IMS

Foto: HMKM bersama IMS/ Aris Kribo


Pontianak, Pohon Rindang- Dua organisasi daerah, yakni Himpunan Mahasiswa Kabupaten Melawi (HMKM) menggelar acara diskusi menyadik atau diskusi mendidik bersama Ikatan Mahasiswa Sintang (IMS) , yang dilaksanakan di lantai dasar museum Kalimantan Barat, Minggu (12/11).

Menurut pantauan wartawan Pohon Rindang, acara diskusi yang di laksanakan pada sore hari ini berlangsung kurang lebih 3 jam dan di hadiri puluhan mahasiswa dan mahasiswi, yang berasal dari organisasi mahasiswa daerah Melawi dan mahasiswa daerah Sintang yang berkuliah di Kota Pontianak.

Diskusi menyadik ini mengusung tema Stop Apatis Bangun jiwa Organisasi, dengan menghadirkan tiga pemateri, yakni Dwi Supriadi dan Anasrulloh perwakilan dari HMKM, kemudian Aditya Nurdin perwakilan dari IMS, ketiga pemateri ini masing-masing menyampaikan materi tentang seputar organisasi kedaerahan.

Dwi Supriadi, Wakil Ketua Umum  Himpunan Mahasiswa Kabupaten Melawi priode 2017/2018, selaku perwakilan pihak penyelenggara acara diskusi menyadik memaparkan tujuan diskusi ini untuk mempererat tali silaturahmi.

"Acara diskusi menyadik atau diskusi mendidik ini di laksanakan agar dapat mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa melawi dan mahasiswa sintang agar memiliki jiwa organisasi dan menghilangkan sifat apatis," jelasnya.

Anasrulloh selaku pembawa materi tentang kepemimpinan mengatakan. acara diskusi ini dilaksanakn agar kita sebagai mahasiswa bisa memiliki jiwa-jiwa pemimpin.

"Tidak hanya menjadi mahasiswa yang hanya ikut-ikutan saja dalam ber organisasi dan bermasyarakat," ucapnya.

Aditya Nurdin, pemateri dari mahasiswa Kabupaten Sintang mengatakan acara diskusi ini menjadi sarana bertukar informasi.

"Dengan diskusi ini kita bisa bertukar pikiran dan saling mengenal satu samalain dan juga dapat menjadi sarana informasi untuk kita sebagai mahasiswa melawi dan sintang yang ada di pontianak," katanya.
 
"Dengan adanya diskusi ini kita bisa belajar banyak tentang keorganisasian apalagi IMS inikan masih tahap pembentukan jadi acara seperti ini bisa menumbuhkan jiwa semangat khususnya mahasiswa sintang agar nantinya dapat terbentuk organisasi daerah sintang ini" tambahnya.

Salah satu peserta diskusi, Riswan mahasiswa sintang menuturkan, kegiatan ini dapat menambah ilmu di luar kampus.

"Acara ini bagus banget karna acara kayak gini bisa buat kita tambah ilmu selain di kampus dan aku harap si kedepanya bisa diadain kegiatan kayak gini lagi, kalau bisa dua minggu sekali," harapnya.

Foto: Suasana Diskusi Menyadik HMKM bersama IMS/ Aris Kribo


Jurnalis : Aris Kribo

Redaktur: Sukardi (Adi TB)

Posting Komentar

0 Komentar