sukarditb.com

20/SASTRA/ticker-posts

OPINI & ARTIKEL


OPINI & ARTIKEL
Mata Kuliah : Bahasa Indonesia
Dosen Pengampu: Dr.Yusriadi,MA


                         

Di susun oleh :
Sukardi (1133110014 )
Semester/kelas : 1/1.B



Program Studi: Komunikasi Penyiaran Islam
Jurusan Dakwah
STAIN PONTIANAK 2013

Kata Pengantar 
Puji syukur kepada Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga makalah  untuk memenuhi tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia ini dapat terselesaikan dengan baik tanpa suatu rintangan apapun.
Makalah Bahasa Indonesia yang berjudul  opini dan artikel  ini saya susun sebagai pelengkap nilai tugas Bahasa Indonesia dan juga memberikan wawasan dan pemahaman yang lebih tentang  membuat karya tulis berupa opini dan artikel.
Saya menyadari bahwa makalah yang saya buat ini masih banyak kesalahan dan jauh dari kata sempurna, oleh karena itu kritik dan saran sangat saya butuhkan untuk memperbaiki makalah ini. Atas kurang dan lebihnya saya mengucapkan terima kasih.


Pontianak,  07  November 2013
                                                                                                                         Sukardi













1. Opini
1.1 Pengertian Opini
Opini berasal dari bahasa inggris, yakni opinion yang artinya pendapat. Didalam dunia jurnalistik dan pembahasan mata kuliah bahasa Indonesia, opini adalah suatu pendapat yang ditulis oleh seseorang dan tertuju kepada suatu subyek.
Opini termasuk karya non-ilmiah.
1.2 Konsep menulis opini
1. Ide, pendapat, pola pikir, perasaan, ungkapan
             2. Tidak objektif, namun sesuai logika.
             Opini yang berhasil kita buat yakni opini yang bisa mendapat respon dari orang lain.
            3. Pernyaan, komentar dan argument.
1.3 Bagian-bagian opini
menurut Najib (2009), Secara garis besar, anatomi(bagian sentral) dari opini (artikel)
terdiri atas:
1. Pembukaan (pendahuluan),
2. isi (tubuh) dan
3.penutup (simpulan).
1.4  Membuat opini
Sistematika membuat Opini:
 1. Menentukan Tema/isu.
 2. menentukan judul
 3.kenapa membuat opini tersebut
 4. Pernyataan /pendapat.
 5. penutup berupa harapan dan solusi.



2.Artikel

2.1 Pengertian Artikel
Artikel adalah karangan factual secara lengkap dengan panjang tertentu yang dibuat untuk dipublikasikan (melalui Koran, majalah, bulletin, dsb) dan bertujuan menyampaikan gagasan dan fakta yang dapat menyakinkan,mendidik, dan menghibur.

2.2 Isi artikel
Isi artikel dapat bermacam-macam, beberapa contoh yang sering kita baca :
1.Sejarah
2.Petualangan
3.argumentasi
4.hasil penelitian
5.bimbingan untuk melakukan/mengajarkan sesuatu.

2.3 Jenis-Jenis artikel
jenis-jenis artikel sesuai isinya, yaitu :
A. Artikel Eksploratif

Artikel atau tulisan yang berisi ungkapan dari fakta-fakta menurut sudut pandang si penulis
Contoh artikel Eksploratif : Makalah penelitian
           B.Artikel Eksplanatif
 Adalah tulisan yang dibuat untuk menerangkan atau menjelaskan suatu hal kepada     pembaca menurut berbagai sudut pandang, terutama dari sudut penulisnya
Contoh artikel Eksplanatif : Buku berjudul “3 Ciri Pribadi Sukses” oleh (Kevin Wu. Gatra, 16 Maret 2011), serta buku-buku sejenisnya yang lain
C.Artikel Deskriptif
Artikel atau tulisan yang disusun untuk menggambarkan sebuah permasalahan yang sedang terjadi dalam masyarakat
Contoh artikel Deskriptif : Berita tentang aksi tawuran antar kampung
D.Artikel  Prediktif
Artikel yang memuat tentang sesuatu yang sifatnya akan atau belum terjadi, menurut analisa si penulis
Contoh artikel Prediktif : Prakiraan cuaca, Prediksi skor (hasil) pertandingan sepakbola
E.Artikel Preskriptif
Artikel yang berisi tuntunan atau panduan kepada pembaca tentang kegiatan atau aktifitas tertentu
Contoh artikel Preskriptif : Tutorial memasak, Panduan daftar Email, dll





Kesimpulan :
Opini dan artikel sama-sama tulisan yang berupa pendapat, adapun perbedaan
opini dengan artikel adalah opini lebih subjektif dengan analisa dari sudut pandang penulis (kolumnis) saja. Sedangkan artikel lebih banyak menggunakan dukungan data dan biasanya tulisannya lebih panjang.

Posting Komentar

0 Komentar